Friday, July 2, 2010

Pengertian penilaian prestasi kerja karyawan

Setelah karyawan diterima, ditempatkan dan dipekerjakan maka tugas manajemen selanjutnya adalah melakukan penilaian prestasi kerja. Penilaian prestasi kerja mutlak harus dilakukan untuk mengetahui prestasi yang dapat dicapai setiap karyawan. Apakah prestasi yang dicapai setiap karyawan baik, sedang, atau kurang. Penilaian prestasi kerja penting bagi setiap karyawan dan berguna bagi perusahaan untuk menetapkan kebijaksanaan selanjutnya.
Dengan penilaian prestasi kerja para bawahan mendapat perhatian dari atasannya sehingga mendorong mereka bergairah kerja, asalkan proses penilaiannya jujur dan objektif serta ada tindak lanjutnya.Tindak lanjut penilaian ini memungkinkan karyawan dipromosikan, dikembangkan, dan atau balas jasanya dinaikan.
Penilaian prestasi kerja adalah kegiatan manajer untuk mengevaluasi perilaku prestasi kerja karyawan serta menetapkan kebijaksanaan selanjutnya. Penilaian selanjutnya meliputi penilaian kesetiaan,

kepemimpinan, kerja sama, loyalitas, dedikasi, dan partisipasi karyawan. Menilai perilaku ini sulit karena tidak ada standar fisiknya, sedangkan untuk penilaian hasil kerja relative lebih mudah karena ada standar fisik yang dapat dipakai sebagai tolak ukurnya.

No comments:

Post a Comment